Contoh Surat Keterangan Ijin Keramaian Acara Pentas Seni

Contoh Surat Keterangan Ijin Keramaian. Mungkin anda pernah mengadakan kegiatan yang bersipat keramaian, seperti kegiatan konser musik, kegiatan perpisahan sekolah atau kegiatan kenaikan kelas, kegiatan ke agamaan seperti Maulid Nabi Muhammad SAW ataupun kegiatan berupa event yang memungkinkan untuk mendatangkan banyak pengunjung. Ternyata, membuat sebuah kegiatan event tersebut ada beberapa hal yang harus anda lengkapi, terutama dokumen-dokumen penunjang. Seperti dokumen satu ini yakni Surat Ijin Rame-rame atau Surat ijin keramaian.

Surat ijin keramaian ini diajukan oleh ketua panitia kegiatan. Dimana sebagai ketua harus meminta izin kepada wilayah setempat, dalam hal ini dari Desa atau kepala Desa. Nantinya surat tersebut juga sebagai rekomendasi kepada Kecamatan sehingga akan ditanda tangan oleh Camat setempat. Dan selanjutnya ditujukan kepada kepolisian setempat, jika acaranya bersifat kecil atau medium atau hanya mencakup satu wilayah saja maka tanda tangan cukup dari Kapolsek saja, kemudian ditanda tangani juga oleh Dan Ramil setempat. Nah untuk lebih jelasnya, berikut contoh surat keterangan ijin keramaian.
contoh surat ijin keramaian terbaru 2015
=====================================
KOP SURAT DESA SETEMPAT
=====================================

SURAT KETERANGAN IJIN RAME - RAME
Nomor ; 435 / .......... / TRANTIB

Pemerintah Desa Sarinagen Kecamatan Cipongkor Kabupaten Bandung Barat, dalam rangka memenuhi permohonan ijin rame – rame dari :

Nama : DUDUN
Tempat Tgl Lahir : Bandung, …………………..
Pekerjaan : Wiraswasta / Ketua Panitia
Alamat                       : Kp. Cilimus Rt.002 Rw.001
                                    Desa Sarinagen Kecamatan Cipongkor Kabupaten Bandung Barat.
Jenis Hiburan : KREASI SENI ANAK – ANAK
Waktu : 20.00 s/d 23.00
Maksud Rame-rame    : RESEPSI KENAIKAN KELAS

Dengan ini menerangkan pada prinsifnya tidak keberatan atas permohonan yang bersangkutan dengan ketentuan sebagai berikut :
  1. Pada waktu melaksanakan Rame – rame harus disertai dengan Keamanan dan Ketertiban dan dalam lingkungan baik baik hubungan dengan tetangga, menghargai waktu – waktu ibadat dalam menciptakan kerukunan umat beragama maupun kebersihan lingkungan setelah selesai Rame – rame.
  2. Pada waktu dilaksanakan Rame – rame tidak dibenarkan / dilarang melakukan hal – hal yang bertentangan dengan ketentuan yang berlaku dan adat istiadat  Bangsa.
Demikian Keterangan Ijn Rame – rame diberikan untuk digunakan sebagaimana mestinya.


Di Keluarkan di : Sarinagen
Pada Tanggal : 28 Januari 2018

Diakhir surat mengetahui sebelah kiri Camat setempat, kemudian sebelah kanan oleh Kepala Desa. Dibawah Camat ada Dan Ramil dan sebelah kanannya tanda tangan Kapolsek setempat. (baca juga: Contoh Surat Undangan Resmi Dinas

Nah demikian contoh surat ijin Keramaian yang bisa anda tiru dan modifikasi sesuai dengan kebutuhan kegiatan sobat. Semoga bermanfaat.

Lihat Aneka Contoh Surat Lainnya :

0 komentar:

Post a Comment

Jika anda ingin berkomentar, silahkan isi pada form komentar. Komentar yang dipublikasikan adalah komentar yang terkait dengan konten artikel dan tidak spam :)

Copyright © 2015 Aneka Contoh Surat, Proposal, Laporan